TWRP dan Cara Root Samsung Galaxy J5 Pro (2017) [SM-J530]

Download TWRP dan Cara Root Samsung Galaxy J5 Pro (2017) [SM-J530]
Samsung Galaxy J5 Pro (2017)

AndroidTekno.info - Pada tahun 2015 Samsung mengeluarkan ponsel J5 pertamanya dengan tipe SM-J500, lalu ditahun 2016 dengan tipe SM-G570 (J5 Prime), dan tahun 2017 kembali mengeluarkan seri J5 dengan spesifikasi yang lebih tinggi yakni Samsung Galaxy J5 Pro (SM-J530).

Pada ponsel J5 Pro ini selain memilki design yang lebih elegan juga memliki spesifikasi yang lebih bagus ketimbang seri J5 sebelumnya, dengan kapasitas memori internal 16 GB dan RAM 2 GB Ponsel ini lebih cepat untuk melakukan multitasking. Di sisi kamera pada bagian belakang ponsel ini adalah 13MP serta bagian depannya 13 Megapixel dengan LED flash cocok bagi Kalian yang suka berselfi ria.

OS yang ditanamkan Pada HP Samsung Galaxy J5 Pro 2017 ini yaitu Android 7.0 (Nougat), dengan Chipset Exynos 7870 Octa, CPU Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53, dan GPU Mali-T830 MP1. Selain memilik memory internal yang cukup besar Smartphone ini juga di dukung dengan slot SDcard hingga 256GB.
Baca juga:
Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Prime SM-G610
Cara Flashing dan Firmware Samsung Galaxy J7 Pro SM-J730G
Tak hanya itu ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan Fingerprint, dan Compass. Untuk jaringan internet Samsung Galaxy J5 Pro ini sudah didukung dengan layanan 4G/LTE. Di bagian batrainya juga memilki kapasitas yang cukup besar yiatu Li-Ion 3000 mAh.

Sebelum melakukan Root dan memasang TWRP Pada ponsel Android, perlu kalian ketahui bahwa hal ini bisa mengakibatkan hilangnya garansi resmi serta bisa menyebabkan kerusakan pada ponsel Android kalian seperti Bootloop atau kerusakan lainnya.

Cara Install Recovery TWRP Samsung Galaxy J5 Pro (2017) / DS

* Samsung USB Driver
* ODIN (Di sarankan download sesuai dengan OS HP)
* TWRP: J530F | J530G | J530GM | J530Y | J530YM
Pilih TWRP sesuai dengan tipe Ponsel J5 Pro kalian. Untuk mengetahui tipe seri ponsel kalian bisa buka Pengaturan -> Tentang Perangkat -> Nomor Model
* Magisk latest version

Download semua file di atas lalu ikuti langkah langkah Cara pasang TWRP Samsung Galaxy J5 Pro (2017) di bawah ini.

1. Instal Samsung USB Driver pada komputer/Laptop
2. Aktfikan OEM Unlock dan USB Debugging pada ponsel J5 Pro. Buka pengaturan HP lalu Pilihan pengembang dan aktfikan OEM Unlock dan USB debugging. Bila tidak ada Pilihan pengembang kalian bisa mengaktifkannya dengan cara pergi ke Pengaturan -> Tentang Perangkan -> Info Perangkat Lunak -> pada Build Number (Nomor Versi) tekan samapi 8 kali nanti akan muncul Pilihan Pengembang pada Pengaturan.
3. Buka Aplikasi ODIN dengan klik kanan Run as Administrator
4. Matikan ponsel masuk ke mode download dengan menekan tombol Power + Home + Volume Bawah secara bersamaan dan tekan Volume Atas untuk melanjutkan.
5. Sambungkan perangkat J5 Pro dengan PC menggunakan kabel USB.

Cara Flashing TWRP dan Cara Root Samsung Galaxy J5 Pro (2017) [SM-J530]

6. Apa bila HP sudah terhubung ke Odin silahkan klik "AP" lalu cari file TWRP yang sudah kalian download tadi, jangan lupa pilih TWRP yang sesuai dengan tipe HPnya. Setting Odin seperti gambar di bawah.

Download Odin Terbaru 2018 dan Firmware Terbaru Oreo Bahasa Indonesia

7. Tekan "START" untuk memulai flashing TWRP. tunggu prosesnya sampai ada tulisan "PASS".
8. Setelah proses flashing sukses silahkan matikan HP, lalu tekan secara bersamaan Tombol Volume Up + Power + Home nanti akan masuk menu recovery TWRP. (Apabila masih ke menu recovery bawaan kalian bisa mengulangi lagi langkah langkah diatas)
9. Agar TWRP berjalan maksimal kalian perlu "disable DM-Verity/encryption" caranya  masuk ke mode recovery TWRP pilih WIPE -> Format Data, lalu kembali ke menu TWRP awal lalu pilih "INSTALL" cari file "Magisk" yang sudah di download tadi, kemudian swipe ke kanan untuk penginstallan.
10. Finish.

Cara Root Samsung Galaxy J5 Pro (2017) [8.0 Oreo]

# Root Menggunakan CF-Auto-Root -> Download
Caranya sama seperti kalian melakukan flashing TWRP diatas, hanya saja pada saat klik "AP" cari file "CF-Auto-Root" yang sudah kalian download pada link tadi.

# Root Menggunakan SuperSU -> Download
1. Masuk mode recovery TWRP.
2. Pilih "INSTALL" lalu cari file "SuperSU" tadi.
3. Geser ke kanan untuk menginstallnya.
4. Selesai.
Silahkan kalian bisa cek dengan aplikasi Root Cheker, Apakah Ponsel J5 Pro 2017 kalian sudah berhasil di Root atau belum.

2 Responses to "TWRP dan Cara Root Samsung Galaxy J5 Pro (2017) [SM-J530]"

  1. gan ini bakal hapus data+aplikasi yang di hape ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Data yang kesimpen di memori internal. Sebaiknya dibackup dulu biar aman

      Hapus