Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

AndroidTekno.info - Setelah sebelumnya membagikan postingan mengenai Firmware Samsung Galaxy J7 Core SM-J701F Terbaru + Cara Flashing selanjutnya saya akan membagikan tutorial cara pasang TWRP dan cara ROOT di ponsel Samsung Galaxy J7 Core SM-J701F.

Sudah tahu apa itu funsgi TWRP dan ROOT di ponsel Android? kalau belum saya akan menjelaskan secara singkat tentang TWRP dan ROOT. TWRP atau "Team Win Recovery Project" biasa di kenal juga dengan CWM (ClockWorldMod) adalah custom Recovery yang digunakan di HP Android. Pada ponsel Android sendiri sudah memiliki Recovery bawaan namun fungsi recovery bawaan memiliki kekurangan karena tidak selengkap yang ada di TWRP atau CWM jadi bagi kalian yang ingin memodifikasi tampilan atau file sistem Android diwajibkan menginstall TWRP.
Baca juga:
* Firmware Samsung Galaxy J7 Core SM-J701F Terbaru + Cara Flashing
* Firmware + Cara Flashing Samsung Galaxy J3 Pro SM-J330G
Sedangkan fungsi ROOT itu intinya kita bisa memiliki hak akses penuh di file sistem ponsel Android, yang memungkinkan kita untuk memodifikasi, mengedit bahkan menghapus file sistem di ponsel Android. Ada banyak cara untuk melakukan ROOT di ponsel Android misalnya root yang tanpa PC/Komputer kita bisa menggunakan Aplikasi yang cukup diintsall di HP seperti Kingroot.apk atau Framaroot.apk. Untuk Root yang menggunkan PC/Laptop biasanya kita memasang TWRP terlebih dahulu kemudian kita bisa menggunakan SuperSU atau MagiskRoot.

Note: Mengintsal TWRP dan ROOT pada ponsel Android menyebabkan hilangnya Garansi serta dapat menimbulkan kerusakan seperti Bootloop atau keruasakan lainnya.

Langsung saja ke pembahasan intinya tentang Cara pasang TWRP dan ROOT di Samsung J7Core. Sebelumnya silahkan kalian download semua bahan bahan yang di perlukan di bawah ini.

> Samsung USB Driver (jika di perlukan)
> ODIN (Pilih yang sesuai dengan versinya)
> TWRP J7 Core – (SM-J710F)
> SuperSU-v2.79.zip

Cara Pasang TWRP J7 Core SM-J710F

1. Aktifkan OEM dan USB Debugging
Bukan Pengaturan -> Tentang Perangkat > Buid Number (Tekan sebanyak 8 kali sampai muncul Pilihan Pengembang) kemudian balik lagi ke Pengturan lalu Pilihan Pengembang aktifkan OEM dan USB debugging.
2. Intsall Samsung USB Diver di PC/Laptop
Apabila sudah terintsal USB Driver Samsung kalian tidak perlu lagi menginstalnya.
3. Masuk ke Mode Download
Matikan ponsel J7 Core, lalu tekan secara bersamaan tombol Volume Bawah + Home + Power setelah muncul pesan Warning silahkan tekan Volume atas.
4. Buka aplikasi ODIN

Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

Setelah Odin terbuka silahkan hubungkan Ponsel dengan Komputer menggunakan kabel USB, pastikan ponsel sudah terbaca di Odin yang tandai pesan Added dan 0:[COM:XX]. Setting Odin seperti gambar dibawah.

Download Firmware Terbaru Bahasa Indonesia Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

5. Langkah selanjutnya kalian klik "AP" lalu cari file "TWRP J7 Core – (SM-J710F)", setelah file termuat klik "START" tunggu proses flashing TWRP sampai selesai dengan tanda "PASS" berawna hijau

Cara Flashing Bootlop Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

Selesai untuk pemasang TWRP sekarang kita tinggal melakukan root Samsung Galaxy J7 Core bisa menggunakan SuperSu atau MagiskRoot.

Cara Root Samsung Galaxy J7 NXT/Core SM-J710F

1. Pindah file SuperSU.zip di memori HP.
2. Masuk Mode Recovery TWRP dengan cara menekan secara bersamaan tombol Volume Atas + Power + Home.

Cara Unlock SIM PIN yang Terkunci Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]

3. Setelah masuk ke tamplan mode TWRP, pilih "Intsall" cari file "SuperSU.zip" yangs udah di download tadi, Geser/Swipe ke kanan untuk mengintsallnya.
4. Reboot System.
5. Finish. Silahkan kalian bisa cek di Menu atau bisa juga dengan aplikasi Root Cheker.

Itulah tutorial tentang Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F], lakukan step by stepnya dengan benar agak tidak terjadi Bootloop atau eror lainnya. Terimakasih.

0 Response to "Cara ROOT dan Install TWRP Samsung Galaxy J7 Core [SM-J701F]"

Posting Komentar